Adele Selebritas Muda Inggris Terkaya | Investor Daily - Investor Daily

Home

Posted by : Unknown Sunday, November 12, 2017

Adele Selebritas Muda Inggris Terkaya
Oleh Indah Handayani | Minggu, 12 November 2017 | 9:21

Adele.Adele.

JAKARTA – Penyanyi cantik Adele dinobatkan sebagai selebritas Inggris terkaya berusia di bawah 30 tahun versi The Heat Rich List. Diva pop ini mengalahkan pesaingnya, Ed Sheeran, ser ta aktor Daniel Radcliffe.

 

Seperti dikutip The Sun, Jumat (10/11), Adele bisa menduduki peringkat satu lantaran mampu mengumpulkan kekayaan senilai 132 juta poundsterling atau setara Rp 2,34 triliun (kurs Rp 17.767). Meskipun terpaksa membatalkan acaranya di Stadion Wembley pada tahun ini gara-gara pita suara rusak, Adele menghasilkan lebih dari 500 ribu poundsetrling per malam selama tur Adele.

 

Adele dilaporkan mampu menginvestasikan kekayaannya itu dengan bijak. Adele punya konsep investasi di bidang properti dengan memiliki sebuah rumah mewah baru senilai 4 juta poundsterling di Sussex. Tak hanya itu, ia juga memiliki sebuah rumah senilai 5,4 juta poundsterling di LA Mansion. Bahkan, ia punya sebuah rumah seharga 5,65 juta poundstering di London dan sebuah rumah pantai di Hove seharga 5 juta poundsterling.

 

Adele sebelumnya telah menghasilkan 16,5 juta poundsterling. Hal itu berarti penyanyi berusia 29 tahun ini menghasilkan hampir 45 ribu poundsterling. Pendapatan tersebut karena adanya kenaikan pendapatan sebesar 10 juta poundsterling, sehingga menjadikan pendapatannya naik menjadi 16,5 juta poundsterling

 

Sebagian besar pendapatan itu berasal dari penjualan album ketiganya nerjudul 25 yang tercatat telah terjual sebanyak 20 juta kopi di seluruh dunia. Angka pendapatan Adele tersebut diyakini akan terus meningkat pada tahun depan. Terlebih, ia akan melakukan tur dunia pada 2018 sebanyak 121 tanggal di berbagai benua.

 

Penyanyi yang memiliki nama lengkap Adele Laurie Blue Adkins ini lahir pada 5 Mei 1988. Majalah Time menyebutnya sebagai salah satu orang paling berpengaruh di dunia pada 2012 dan 2016. Dengan penjualan lebih dari 100 juta rekaman, Adele merupakan salah satu penyanyi dengan penjualan terlaris di dunia. (bersambung)

 

Baca selanjutnya di http://ift.tt/2mhvaHx

Kirim Komentar Anda

Komentar Untuk Artikel Ini

Jadilah yang pertama untuk menulis pendapat Anda!



http://ift.tt/2yTDcMV

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Adele - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -