Concert Tour Adele - Penyanyi Ini Tutup Konser di Amerika dengan ... - Tribun Style

Home

Posted by : Unknown Friday, November 25, 2016

Laporan Wartawan TribunStyle.com, Ibrahim Muhammad Ramadhan

TRIBUNSTYLE.COM - Adele menyelesaikan tur konser musiknya di Amerika Utara di Phoenix, pada Selasa (22/11/2016).

Dia mengakhiri acara dengan sebuah pengumuman yang menghebohkan penggemarnya.

"Aku akan punya bayi lagi," ungkapnya.

"Dalam beberapa tahun lagi aku akan kembali," katanya kepada penonton konser.

Dikutip dari UPI.com, Adele dan pacarnya, Simon Konecki telah menjadi orangtua untuk seorang anak berusia 4 tahu bernama Angelo.

Penyanyi pemenang Grammy ini sebelumnya juga sudah mengumumkan dalam pertunjukan pada Juli lalu bahwa ia dan Konecki sedang mempertimbangkan seorang anak lagi setelah tur berakhir.

"Anak saya sebentar lagi akan menginjak usia 4 tahun," katanya.

"Aku mulai menjadi sangat emosional tentang hal itu karena aku merasa ketika dia berusia 4 tahun ia sudah bukan bayi lagi."

"Jadi rahim saya mulai menjerit. Seperti berkata, 'Bayi, bayi, bayi. Need a baby, need a baby.'"

"Aku tidak hamil," tambahnya, "Aku tidak akan hamil hingga akhir tur."


Instagram/adele

Sementara itu, Adele sudah diatur untuk melakukan perjalanan ke Australia dan Selandia Baru untuk tur tambahan pada bulan Maret 2017.



http://ift.tt/2fsQdy7

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Adele - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -